Friday 10 February 2012

Mendaki Gunung Gede Pangrango

GUNUNG GEDE PANGRANGO



Pesona gunung kembar di Bumi Parahyangan Gede - Pangrango terletak pada posisi astronomis 106o-107o BT dan 6,4o-6,5o LS, yang secara administratif terletak di pangkuan Kabupaten Cianjur, Sukabumi dan Bogor. Gunung Gede berbentuk gunung api strato yang usianya lebih muda dibanding Gunung Pangrango yang sudah tidak aktif lagi.


RUTE PENDAKIAN: 
JALUR I : CIBODAS - TELAGA BIRU
Cibodas merupakan base camp pendakian yang berada di ketinggian 1.450 mdpl. Daerah ini masuk wilayah kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur. Suhu di daerah ini berkisar antara 8o-25o C. Cibodas juga merupakan daerah tujuan wisata yang mempunyai kebun raya dengan luas 1.000 ha. Dari sini sampai ke puncak berjarak 9,7 km, sedangkan sampai ke Puncak Pangrango berjarak 11 km. Sebelum melakukan perjalanan, para pendaki harus mematuhi tata tertib yang cukup ketat bahkan kini pendaki harus melakukan reservasi atau pemanasan 3 hari sebelum melakukanpendakian. Lima belas menit atau kira-kira 1,5 km selepas Cibodas jalanan landai memotong Ciwulan. Pendaki dapat singgah disebuah danau yang hijau kebiruan akibat perpaduan pantulan langit dan ganggang hijau. Danau yang bernama Telaga Biru ini di kelilingi oleh semak - semak.

TELAGA BIRU - PERTIGAAN CIBEUREUM
Telaga Biru berada diketinggian 1.575 mdpl. Daerah disekitar danau ini merupakan perpindahan vegetasi submontana ke montana. Selepas itu lintasan mulai mendaki sampai Panyangcangan Kuda. Selama 45 menit dengan jarak tempuh 1,3 km pendaki akan tiba di pertigaan Cibeureum yang berada diketinggian 1.625 mdpl. Disini pendaki akan mampir ke Air Terjun Cibeureum yang indah.

CIBEUREUM - SUNGAI AIR PANAS
Disekitar Air Terjun Cibeurem ini juga terdapat Air Terjun seperti Dendeng, Ciwalen, Cikundul yang rata-rata berketinggian 40-50 m. Air terjun tersebut berasal dari hulu sungai yang sama. Disekitar ini pendaki juga dapat menemui flora Epipit, Anggrek Lumut Merah (spagnum gedeanum) yangmerupakan endemik yang hidup di tebing-tebing air terjun. Selain itu juga terdapat banyak kelelawar yang berterbangan di goa Lalay. Dipertigaan Cibeureum pendakian dilanjutkan menuju sungai air panas yang akan memakan waktu 1 jam dengan panjang lintasan 2,5 km.

SUNGAI AIR PANAS - KANDANG BATU
Sumber air panas yang membentuk aliran sungai beraliran air panas ini berada di ketinggian 1.250 mdpl. Temperatur pada air panas tersebut berkisar 70o-75o C. Namun temperatur tersebut akan turun jika hari hujan. Selain dapat menghangatkan badan, sumber air panas ini mengandung belerang yang cukup tinggi. Disini pendaki juga dapat menjumpai air terjun dengan kepulan uap air yang keluar dari bongkahan-bongkahan lava. Air terjun tersebut bersuhu rata-rata 45o-50o C.

Setelah melanjutkan perjalanan selama 15 menit, pendaki akan tiba di Lebak Saat yang berarti lembah tanpa air. Di daerah ini mengalir air yang cukup jernih di lembah yang terbuka sehingga cukup kondusif untuk bermalam. Selama 30 menit perjalanan dari sini pendaki akan tiba di Kandang Batu.

KANDANG BATU - KANDANG BADAK
Kandang Batu ini berada di ketinggian 2.220 mdpl. Dinamakan Kandang Batu karena disekitar area ini banyak terdapat material batu yang merupakan letusan dari Gunung Gede. Namun kini banyak batu yang terkikis oleh arus air yang banyak terdapat disekitarnya. Selepas Kandang Batu lintasan mulai menanjak dibanding sebelumnya. Untuk sampai di Kandang Badak diperlukan waktu 1 jam pendakian dengan panjang lintasan 2,2 km.

KANDANG BADAK-PUNCAK PANGRANGO
Dinamakan Kandang Badak karena disekitar daerah pos ini becek akibat hujan sehingga menyerupai sebuah kandang. Pos ini terletak di ketinggian 2.393 mdpl. Beberapa meter setelah Kandang Badak terdapat sebuah persimpangan, yang ke kiri menuju Puncak Gede, sedangkan yang ke kanan menuju Puncak Pangrango. Sebelum melakukan pendakian pada kedua puncak tsb, pendaki harus menyiapkan persediaan air yang terdapat di dekat pos. Dalam perjalanan mereka menuju puncak Pangrango para pendaki akan melewati vegetasi subalpin dengan rerimbunan yang cukup lebat, dengan lintasan yang terjal. Dari Kandang Badak menuju Puncak Pangrango diperlukan waktu 3-4 jam dengan panjang lintasan 3,2 km.

Puncak Pangrango merupakan dataran tertinggi di Taman Nasional Gede-Pangrango. Dataran tersebut sangat rimbun dan sunyi karena jarang didaki dibandingkan puncak Gede. Dari area ini pendaki dapat menyaksikan alun-alun Mandalawangi yang terbentang seluas 5 hektar. Dari tempat ini alun-alun terlihat sangatlah kecil. Pada malam hari dengan cuaca yang cerah, pendaki dapat melihat kerlap-kerlip kota Jakarta dari puncak yang sunyi nan indah ini.

JALUR II : 
POS GUNUNG PUTRI-LEGOK LEUNCA
Setiap pendaki diwajibkan melapor rencana pendakiannya di kantor TNGP bagian Informasi Center Gunung Putri. Sama seperti di pos Cibodas, kini pendaki juga harus mengadakan reservasi atau pemanasan izin pendakian 3 hari sebelum mendaki. Base Camp Gunung Putri terletak di ketinggian 1.850 mdpl. Panjang lintasan menuju Puncak Gede adlah 7.4 km. Ini lebih singkat dibanding jalur Cibodas yang membentang sepanjang 9.7 km. Setelah perijinan dilakukan pendaki dapat menuju ke pos pemeriksaan (Pos Volunteer). Kondisi lintasan menuju kesana landai, dengan diapit persawahan yang memiliki banyak sumber air. Dari pos pemeriksaan perjalanan dilanjutkan. Pendaki akan melewati vegetasi hutan yang sangat terjaga dengan baik sehingga sangat jarang ditemui bekas-bekas eksploitasi tangan manusia. Menuju Legok Leunca lintasan cenderung datar dan bersemak-semak. Perjalanan ini memakan waktu 60 menit.

LEGOK LEUNCA-BUNTUT LUTUNG
Untuk sampai di Buntut Lutung memerlukan waktu selama 2 jam dengan lintasan menanjak.

BUNTUT LUTUNG-LAWANG SAKETENG
Buntut Lutung merupakan pos yang berada di ketinggian 2.220 mdpl. Daerah disekitarnya merupakan lapangan yang terbuka. Kondisi pos ini cukup memprihatinkan bahkan keadaanya yang nyaris hancur. Pendakian Menuju Lawang Saketeng cukup terjal dengan memakan waktu selama 60 menit.

LAWANG SAKETENG-SIMPANG MALEBER
Lawang Saketeng berada di ketinggian 2.500 mdpl. Selepas pos ini pendaki akan memasuki vegetasi subalpin dengan keragaman hutan yang nyaris sama dan pepohonan yang berukuran kerdil. Adapun jenis pepohonan yang dominan adalah Vaccinum Variangaefolium yang ditumbuhi lumut janggut pada batangnya. Bunga Badi (Anaphalis javanica) dan semak (isache pangrangensis). Untuk sampai simpang Maleber dibutuhkan waktu 30-45 menit.

SIMPANG MALEBER-ALUN-ALUN SURYA KENCANA
Simpang maleber berada di ketinggian 2625 mdpl. Selepas pos ini pendaki akan melewati lintasan yang landai, dengan daerah yang cukup terbuka, suatu pertanda bahwa pendaki akan sampai di alun-alun Surya Kencana bagian timur. Selanjutnya perjalanan dilanjutkan menuju Alun-Alun bagian barat. Dari simpang Maleber menuju Alun-alun ini membutuhkan waktu 30 menit.

ALUN-ALUN SURYAKENCANA-PUNCAK GEDE
Panjang lintasan yang membentang dari pos Gunung Putri hingga alun-alun ini adalah 6.9 km. Alun-alun ini berada di ketinggian 2.750 mdpl. Daerah ini berupa lembah yang diapit oleh Gunung Gede (2.958 mdpl) dan Gunung Gemuruh (2.927mdpl). Adapun luas Alun-alun ini adalah 50 ha. Disana terdapat sebuah sungai kecil yang membelah bagian alun-alun barat. Vegetasi yang mendominasi adalah Adelweiss (anaphalis javanica), tumbuhan paku (selligua feei) dan juga rerumputan yang masuk kedalam subalpin Grassland. Untuk sampai ke Puncak Gede diperlukan waktu tempuh selama 30 menit, dengan panjang lintasan 1.1 km. Jalannya terjal, melewati pegunungan tipis yang membentuk kelurusan dari arah utara hingga barat laut. Sesampai di puncak tertinggi pendaki dapat menyaksikan beberapa kawah yang terbentang (lihat jalur Cibodas ). Dalam menuju Puncak Pangrango pendaki dapat turun ke Kandang Badak dan kembali mendaki Gunung Pangrango. Untuk sampai ke Puncak Pangrango dari Puncak Gede ini diperlukan waktu 4-5 jam, dengan panjang lintasan 5.3 km.

JALUR III : 
SELABINTANA-POS I
Selabintana, daerah yang terletak disebelah selatan Gunung Gede ini terdapat Camping Ground sebagai base camp pendakian yang dapat menampung hingga 150-an penginap. Kira-kira 15 km ke arah utara juga terdapat pos pendakian Situ Gunung. Untuk menuju Puncak Gede maupun Situ Gunung, jalur Selabintana adalah jalur yang lebih berat dibandingkan jalur yang lainnya. Selabintana berada diketinggian 700 mdpl dan waktu yang diperlukan untuk pendakian adalah 6-7 jam,dengan panjang lintasan 7,9 km. Selepas selabintana lintasan masih landai dan pada kilometer ke 2,4 atau setelah berjalan selama 45 menit pendaki akan menemui Air Terjun Selabintana yang berada diketinggian 900 mdpl.Air Terjun ini adalah Air Terjun tertinggi se TNGP. Pada jalur ini pendaki juga akan melewati perkebunan teh Goal Para. Sampai memasuki Pos I lintasan masih cenderung landai.

POS I - POS II
Di pos ini terdapat sebuah mata air yang sangat jernih dan lahan perkemahan yang luas. Selepas Pos I lintasan tetap landai dan jelas hingga Pos II.

POS II - POS III
Medan perjalanan menuju pos III merupakan medan terberat dengan lintasan berbatu, mulai menanjak, jurang yang menganga disepanjang sisi lintasan. Jika musim hujan disepanjang lintasan sering terjadi longsor dan sering dihantam badai. Untuk itu disepanjang lintasan ini disediakan talipegangan sebagai pengaman oleh petugas pendakian Selabintana. Selain itu lintasan ini kadang tidak terlihat karena tertutup semak tinggi yang tumbuh di musim penghujan. Menjelang Pos III pendaki akan menemui air terjun kecil dengan mata air yang jernih dan dingin.

POS III - POS IV
Selepas Pos III lintasan tetap curam. Pada daerah ini pendaki akan melewati medan berbatu sepanjang punggung selatan hingga mencapai ketinggian 2.900 mdpl. Selanjutnya pendaki akan melewati lintasan menurun sepanjang 800 m hingga pos IV.

POS IV - PUNCAK GEDE
POS IV berada dilereng Gunung Gemuruh dan tidak jauh dari Alun-Alun Salabintana. Vegetasi di daerah ini sama dengan vegetasi di alun-alun Suryakencana. Dalam perjalanan menuju puncak pendaki akan melewati punggungan terakhir yang cukup terjal sampai di puncak Gede yang berada diketinggian 2.958 mdpl.

Tour Gunung Gede Pangrango

GUNUNG GEDE PANGRANGO



Pesona gunung kembar di Bumi Parahyangan Gede - Pangrango terletak pada posisi astronomis 106o-107o BT dan 6,4o-6,5o LS, yang secara administratif terletak di pangkuan Kabupaten Cianjur, Sukabumi dan Bogor. Gunung Gede berbentuk gunung api strato yang usianya lebih muda dibanding Gunung Pangrango yang sudah tidak aktif lagi.


RUTE PENDAKIAN: 
JALUR I : CIBODAS - TELAGA BIRU
Cibodas merupakan base camp pendakian yang berada di ketinggian 1.450 mdpl. Daerah ini masuk wilayah kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur. Suhu di daerah ini berkisar antara 8o-25o C. Cibodas juga merupakan daerah tujuan wisata yang mempunyai kebun raya dengan luas 1.000 ha. Dari sini sampai ke puncak berjarak 9,7 km, sedangkan sampai ke Puncak Pangrango berjarak 11 km. Sebelum melakukan perjalanan, para pendaki harus mematuhi tata tertib yang cukup ketat bahkan kini pendaki harus melakukan reservasi atau pemanasan 3 hari sebelum melakukanpendakian. Lima belas menit atau kira-kira 1,5 km selepas Cibodas jalanan landai memotong Ciwulan. Pendaki dapat singgah disebuah danau yang hijau kebiruan akibat perpaduan pantulan langit dan ganggang hijau. Danau yang bernama Telaga Biru ini di kelilingi oleh semak - semak.

TELAGA BIRU - PERTIGAAN CIBEUREUM
Telaga Biru berada diketinggian 1.575 mdpl. Daerah disekitar danau ini merupakan perpindahan vegetasi submontana ke montana. Selepas itu lintasan mulai mendaki sampai Panyangcangan Kuda. Selama 45 menit dengan jarak tempuh 1,3 km pendaki akan tiba di pertigaan Cibeureum yang berada diketinggian 1.625 mdpl. Disini pendaki akan mampir ke Air Terjun Cibeureum yang indah.

CIBEUREUM - SUNGAI AIR PANAS
Disekitar Air Terjun Cibeurem ini juga terdapat Air Terjun seperti Dendeng, Ciwalen, Cikundul yang rata-rata berketinggian 40-50 m. Air terjun tersebut berasal dari hulu sungai yang sama. Disekitar ini pendaki juga dapat menemui flora Epipit, Anggrek Lumut Merah (spagnum gedeanum) yangmerupakan endemik yang hidup di tebing-tebing air terjun. Selain itu juga terdapat banyak kelelawar yang berterbangan di goa Lalay. Dipertigaan Cibeureum pendakian dilanjutkan menuju sungai air panas yang akan memakan waktu 1 jam dengan panjang lintasan 2,5 km.

SUNGAI AIR PANAS - KANDANG BATU
Sumber air panas yang membentuk aliran sungai beraliran air panas ini berada di ketinggian 1.250 mdpl. Temperatur pada air panas tersebut berkisar 70o-75o C. Namun temperatur tersebut akan turun jika hari hujan. Selain dapat menghangatkan badan, sumber air panas ini mengandung belerang yang cukup tinggi. Disini pendaki juga dapat menjumpai air terjun dengan kepulan uap air yang keluar dari bongkahan-bongkahan lava. Air terjun tersebut bersuhu rata-rata 45o-50o C.

Setelah melanjutkan perjalanan selama 15 menit, pendaki akan tiba di Lebak Saat yang berarti lembah tanpa air. Di daerah ini mengalir air yang cukup jernih di lembah yang terbuka sehingga cukup kondusif untuk bermalam. Selama 30 menit perjalanan dari sini pendaki akan tiba di Kandang Batu.

KANDANG BATU - KANDANG BADAK
Kandang Batu ini berada di ketinggian 2.220 mdpl. Dinamakan Kandang Batu karena disekitar area ini banyak terdapat material batu yang merupakan letusan dari Gunung Gede. Namun kini banyak batu yang terkikis oleh arus air yang banyak terdapat disekitarnya. Selepas Kandang Batu lintasan mulai menanjak dibanding sebelumnya. Untuk sampai di Kandang Badak diperlukan waktu 1 jam pendakian dengan panjang lintasan 2,2 km.

KANDANG BADAK-PUNCAK PANGRANGO
Dinamakan Kandang Badak karena disekitar daerah pos ini becek akibat hujan sehingga menyerupai sebuah kandang. Pos ini terletak di ketinggian 2.393 mdpl. Beberapa meter setelah Kandang Badak terdapat sebuah persimpangan, yang ke kiri menuju Puncak Gede, sedangkan yang ke kanan menuju Puncak Pangrango. Sebelum melakukan pendakian pada kedua puncak tsb, pendaki harus menyiapkan persediaan air yang terdapat di dekat pos. Dalam perjalanan mereka menuju puncak Pangrango para pendaki akan melewati vegetasi subalpin dengan rerimbunan yang cukup lebat, dengan lintasan yang terjal. Dari Kandang Badak menuju Puncak Pangrango diperlukan waktu 3-4 jam dengan panjang lintasan 3,2 km.

Puncak Pangrango merupakan dataran tertinggi di Taman Nasional Gede-Pangrango. Dataran tersebut sangat rimbun dan sunyi karena jarang didaki dibandingkan puncak Gede. Dari area ini pendaki dapat menyaksikan alun-alun Mandalawangi yang terbentang seluas 5 hektar. Dari tempat ini alun-alun terlihat sangatlah kecil. Pada malam hari dengan cuaca yang cerah, pendaki dapat melihat kerlap-kerlip kota Jakarta dari puncak yang sunyi nan indah ini.

JALUR II : 
POS GUNUNG PUTRI-LEGOK LEUNCA
Setiap pendaki diwajibkan melapor rencana pendakiannya di kantor TNGP bagian Informasi Center Gunung Putri. Sama seperti di pos Cibodas, kini pendaki juga harus mengadakan reservasi atau pemanasan izin pendakian 3 hari sebelum mendaki. Base Camp Gunung Putri terletak di ketinggian 1.850 mdpl. Panjang lintasan menuju Puncak Gede adlah 7.4 km. Ini lebih singkat dibanding jalur Cibodas yang membentang sepanjang 9.7 km. Setelah perijinan dilakukan pendaki dapat menuju ke pos pemeriksaan (Pos Volunteer). Kondisi lintasan menuju kesana landai, dengan diapit persawahan yang memiliki banyak sumber air. Dari pos pemeriksaan perjalanan dilanjutkan. Pendaki akan melewati vegetasi hutan yang sangat terjaga dengan baik sehingga sangat jarang ditemui bekas-bekas eksploitasi tangan manusia. Menuju Legok Leunca lintasan cenderung datar dan bersemak-semak. Perjalanan ini memakan waktu 60 menit.

LEGOK LEUNCA-BUNTUT LUTUNG
Untuk sampai di Buntut Lutung memerlukan waktu selama 2 jam dengan lintasan menanjak.

BUNTUT LUTUNG-LAWANG SAKETENG
Buntut Lutung merupakan pos yang berada di ketinggian 2.220 mdpl. Daerah disekitarnya merupakan lapangan yang terbuka. Kondisi pos ini cukup memprihatinkan bahkan keadaanya yang nyaris hancur. Pendakian Menuju Lawang Saketeng cukup terjal dengan memakan waktu selama 60 menit.

LAWANG SAKETENG-SIMPANG MALEBER
Lawang Saketeng berada di ketinggian 2.500 mdpl. Selepas pos ini pendaki akan memasuki vegetasi subalpin dengan keragaman hutan yang nyaris sama dan pepohonan yang berukuran kerdil. Adapun jenis pepohonan yang dominan adalah Vaccinum Variangaefolium yang ditumbuhi lumut janggut pada batangnya. Bunga Badi (Anaphalis javanica) dan semak (isache pangrangensis). Untuk sampai simpang Maleber dibutuhkan waktu 30-45 menit.

SIMPANG MALEBER-ALUN-ALUN SURYA KENCANA
Simpang maleber berada di ketinggian 2625 mdpl. Selepas pos ini pendaki akan melewati lintasan yang landai, dengan daerah yang cukup terbuka, suatu pertanda bahwa pendaki akan sampai di alun-alun Surya Kencana bagian timur. Selanjutnya perjalanan dilanjutkan menuju Alun-Alun bagian barat. Dari simpang Maleber menuju Alun-alun ini membutuhkan waktu 30 menit.

ALUN-ALUN SURYAKENCANA-PUNCAK GEDE
Panjang lintasan yang membentang dari pos Gunung Putri hingga alun-alun ini adalah 6.9 km. Alun-alun ini berada di ketinggian 2.750 mdpl. Daerah ini berupa lembah yang diapit oleh Gunung Gede (2.958 mdpl) dan Gunung Gemuruh (2.927mdpl). Adapun luas Alun-alun ini adalah 50 ha. Disana terdapat sebuah sungai kecil yang membelah bagian alun-alun barat. Vegetasi yang mendominasi adalah Adelweiss (anaphalis javanica), tumbuhan paku (selligua feei) dan juga rerumputan yang masuk kedalam subalpin Grassland. Untuk sampai ke Puncak Gede diperlukan waktu tempuh selama 30 menit, dengan panjang lintasan 1.1 km. Jalannya terjal, melewati pegunungan tipis yang membentuk kelurusan dari arah utara hingga barat laut. Sesampai di puncak tertinggi pendaki dapat menyaksikan beberapa kawah yang terbentang (lihat jalur Cibodas ). Dalam menuju Puncak Pangrango pendaki dapat turun ke Kandang Badak dan kembali mendaki Gunung Pangrango. Untuk sampai ke Puncak Pangrango dari Puncak Gede ini diperlukan waktu 4-5 jam, dengan panjang lintasan 5.3 km.

JALUR III : 
SELABINTANA-POS I
Selabintana, daerah yang terletak disebelah selatan Gunung Gede ini terdapat Camping Ground sebagai base camp pendakian yang dapat menampung hingga 150-an penginap. Kira-kira 15 km ke arah utara juga terdapat pos pendakian Situ Gunung. Untuk menuju Puncak Gede maupun Situ Gunung, jalur Selabintana adalah jalur yang lebih berat dibandingkan jalur yang lainnya. Selabintana berada diketinggian 700 mdpl dan waktu yang diperlukan untuk pendakian adalah 6-7 jam,dengan panjang lintasan 7,9 km. Selepas selabintana lintasan masih landai dan pada kilometer ke 2,4 atau setelah berjalan selama 45 menit pendaki akan menemui Air Terjun Selabintana yang berada diketinggian 900 mdpl.Air Terjun ini adalah Air Terjun tertinggi se TNGP. Pada jalur ini pendaki juga akan melewati perkebunan teh Goal Para. Sampai memasuki Pos I lintasan masih cenderung landai.

POS I - POS II
Di pos ini terdapat sebuah mata air yang sangat jernih dan lahan perkemahan yang luas. Selepas Pos I lintasan tetap landai dan jelas hingga Pos II.

POS II - POS III
Medan perjalanan menuju pos III merupakan medan terberat dengan lintasan berbatu, mulai menanjak, jurang yang menganga disepanjang sisi lintasan. Jika musim hujan disepanjang lintasan sering terjadi longsor dan sering dihantam badai. Untuk itu disepanjang lintasan ini disediakan talipegangan sebagai pengaman oleh petugas pendakian Selabintana. Selain itu lintasan ini kadang tidak terlihat karena tertutup semak tinggi yang tumbuh di musim penghujan. Menjelang Pos III pendaki akan menemui air terjun kecil dengan mata air yang jernih dan dingin.

POS III - POS IV
Selepas Pos III lintasan tetap curam. Pada daerah ini pendaki akan melewati medan berbatu sepanjang punggung selatan hingga mencapai ketinggian 2.900 mdpl. Selanjutnya pendaki akan melewati lintasan menurun sepanjang 800 m hingga pos IV.

POS IV - PUNCAK GEDE
POS IV berada dilereng Gunung Gemuruh dan tidak jauh dari Alun-Alun Salabintana. Vegetasi di daerah ini sama dengan vegetasi di alun-alun Suryakencana. Dalam perjalanan menuju puncak pendaki akan melewati punggungan terakhir yang cukup terjal sampai di puncak Gede yang berada diketinggian 2.958 mdpl.

Resume Film An Inconvenient Truth
          Film An Inconvenient Truth ini bercerita tentang perubahan iklim yang disebabkan oleh Pemanasan Global. Pemanasan Global (Global Warming) merupakan tema yang cocok untuk mengindentikkan film ini karena mengangkat fakta-fakta lingkungan yang terjadi di dunia. Fakta-fakta yang disampaikan oleh tokoh sendiri merupakan fakta-fakta yang belum banyak disadari oleh seluruh masyarakat dunia secara umum.
            Tokoh utama dalam film ini adalah Albert Arnold Gore Jr. atau biasa yang dikenal Al Gore. Gore adalah salah satu politikus Amerika Serikat. Pada tahun 70-an dia menjadi Anggota Kongres untuk membantu mengadakan dengar pendapat tentang pemanasan global. Tahun 1984 Al Gore menjadi Senator dan menyelidiki seksama masalah yang terjadi di lingkungan dengan ilmuwan dan sejenisnya. Beliau dan kawan-kawannya mengeluarkan UU Pajak Karbondioksida dan aturan lainnya untuk mengatasi masalah pemanasan global. Tahun 1997 dia membuat perjanjian Kyoto yang berisi tentang kepedulian negara-negara di dunia untuk mengatasi pemanasan global. Pada tahun 2000 dia kembali mengajukan diri menjadi Presiden tetapi dikalah oleh Bush.  Al Gore mempunyai misi untuk memperbaiki dunia dari ancaman pemanasan global. Dalam misinya beliau selalu membagikan slide show kepada seluruh dunia untuk memberikan pengetahuan, pengertian, dan kesadaran pada dunia.
Banyak penyebab yang memunculkan pemanasan global. Penyebab utamanya adalah kadar emisi gas CO2 yang terlalu banyak di atmosfir bumi. Sekarang terdapat CO2 yang melebihi angka 300 bagian/juta. Jika ada lebih banyak CO2, suhu udara meningkat karena menahan lebih banyak udara panas dari sinar matahari di dalam. Diperkirakan lebih dari 50 tahun, CO2 akan melebihi batas. Cina juga merupakan negara yang menyumbangkan emisi gas karbon CO2 terbanyak setelah AS. Kebakaran hutan yang terjadi di bagian negara yang tropis juga menyumbangkan banyak gas CO2. Satu hal jarang diketahui, ternyata penggunaan teknologi tinggi merupakan penyebab pemanasan global seperti penggunaan nuklir yang memerlukan teknologi yang super tinggi. Tapi, dari semua itu manusialah yang merupakan otak dari penyebab-penyebab di atas.
Banyak dampak yang diakibatkan oleh pemanasan global ini. Gunung Kilimanjaro, Taman Nasional Glasier, Columbia, Pegunungan Himalaya, Pegunungan Alpen, dan bagian bumi yang terdapat glasier telah rusak dan mencair. Jika di seluruh dunia es akan mencair maka permukaan laut akan meningkat menjadi 20 kaki yang dapat menyebabkan tenggelamnya sebagian daratan di bumi. Selain daratan es yang mencair, pemanasan global juga mengakibatkan terjadinya gelombang panas yang mempunyai suhu tertinggi hingga > 50o C dan menewaskan puluhan ribu jiwa di berbagai wilayah bumi. Pemanasan Global juga dapat mengakibatkan badai dan angin puting beliung yang juga merugikan banyak pihak. Satu hal yang sering tak diperhatikan dari dampak masalah ini yaitu meningkatnya curah hujan, tetapi pemanasan global juga mengakibatkan kekeringan yang luar biasa dahsyat di wilayah yang sangat panas. Batu karang di seluruh dunia berubah menjadi berwarna putih yang tidak dapat dihidupi lagi oleh organisme laut yang membutuhkan tempat tinggal di sana.
Untuk mengatasi masalah ini maka Al Gore ingin menimbulkan perubahan hingga Kongres di AS bereaksi pada masalah ini. Al Gore juga mengajak seluruh dunia khususnya warga AS untuk peduli pada masalah-masalah yang terjadi akibat pemanasan global. Hal yang harus dilakukan manusia adalah memisahkan kebenaran dan fiksi. Jika sudah dapat memisahkan maka jika memang itu adalah kebenaran untuk itu semua manusia di negara manapun harus mencari cara untuk memastikan peringatan itu didengar dan ditanggapi. Sebagai manusia, kita jangan hanya memikirkan tentang apa yang diberikan oleh bumi ini, tapi pikirkanlah hal terbaik apa yang telah kita lakukan pada bumi ini dan jika kita melakukan yang terbaik untuk bumi maka dengan sendirinya akan berdampak baik dengan manusia. Selanjutnya, menurut Al Gore yang dapat mengatasi masalah ini adalah pengefisiensian barang elektronik dan kendaraan bermotor.
Hal yang harus saya lakukan untuk turut membantu mengatasi masalah ini adalah memberitahu orang lain terlebih dahulu sebagai proses kesadaran manusia agar tanggap dengan masalah ini. Kemudian, menjadi pejuang lingkungan di kampus yang memperbaiki lingkungan di kampus dan sekitarnya, begitu pula dengan sekitar kos-kosan. Membuang sampah pada tempatnya merupakan hal yang paling kecil untuk memperbaiki lingkungan di dunia ini. Seperti solusi Al Gore di atas, saya akan menggunakan energi seminimal mungkin, contohnya mematikan lampu dan televisi ketika tidak dipakai, mencabut charger laptop dan handphone ketika tidak digunakan, dan lain hal yang dapat mengefisienkan energi. Menggunakan kertas dengan seminimal mungkin dan  kantong plastik. Menghindari dari namanya rokok yang menambah gas rumah kaca. Sebagai Pejuang Lingkungan Diploma IPB masih banyak hal yang harus saya lakukan untuk bumi ini khususnya di lingkungan kampus.
Dari penayangan film ini, dapat ditarik kesimpulan yaitu, pemanasan global dapat mengakibatkan hal yang sangat-sangat ekstrim bagi bumi ini dan berdampak mengerikan pada manusia sendiri. Kemudian, sekarang ini manusia belum banyak yang menyadari efek dari masalah ini sehingga banyak orang yang menganggap bahwa masalah ini hanya teori/fiksi belaka. Untuk itu, cara mengatasinya hanya perlu kesadaran semua negara untuk saling bahu-membahu dalam menangani masalah ini dan mengikutsertakan seluruh manusia tanpa terkecuali, karena tanpa bumi tamatlah kita.

 *ardiiso Pangihutan Tambunan (Edt)*

Thursday 31 March 2011

Daftar Objek Wisata Kota Bogor

Daftar Objek Wisata Kota Bogor

Bogor memiliki banyak objek wisata yang menarik. Mengunjungi kota Bogor memiliki berbagai kesan yang mendalam, serasa mengunjungi kota masa lampau karena ada banyak peninggalan masa lalu, seperti: prasasti BatuTulis dan gedung-gedung peninggalan-peninggalan zaman penjajahan Belanda dulu.
Juga terkesan mengunjungi kota Ilmu Pengetahuan, karena disini kita menjumpai banyak perguruan tinggi ternama seperti IPB, Universitas Pakuan, UIK dan banyak lagi sekolah-sekolah kejuruan yang dikenal baik. Bahkan disini kita akan menjumpai banyak Institusi/ Lembaga Penelitian Ilmiah seperti: CIFOR dan Balai Penelitian Karet juga museum-museum yang banyak dikunjungi sepanjang tahun seperti: Museum Zoologi, Museum Etnobotani dan masih banyak lainnya.
Kesan lain sebagai kota jasa, kita dengan mudah menjumpai pusat-pusat perbelanjaan yang nyaman di Kota Bogor seperti: Eka Lokasari Plaza, Bogor Trade Mall dan Jambu Dua Mall. Tak kalah indahnya, kita masih bisa menikmati indahnya  alam di kebun yang luas yaitu Kebun Raya Bogor dan  sejuknya beberapa ruas jalan kota yang dinaungi pohon-pohon rindang, seperti ruas jalan Ahmad Yani dan ruas jalan Dr. Semeru.
berikut ini ada beberapa contoh objek wisata yg paling banyak di minati :
  • Istana Bogor
Istana Bogor memiliki luas areal 28 Ha, didirikan pada tahun 1745 oleh Gubernur Jenderal Hindia Belanda bernama Baron Gustaf Willem Van Imhof.









  • Kebun Raya Bogor

 Kebun Raya Bogor didirikan pada tahun 1817 dengan luas areal 87 Ha atas prakarsa Prof. Dr. Reinwadt, seorang ahli botani dari Jerman. Koleksi di Kebun Raya Bogor terdiri dari tanaman tropis dengan jenis tanaman lebih dari 20.000 tanaman yang tergolong dalam 6.000 spesies. Berlokasi di Jl. Ir. H. Juanda No. 13 Telp. (0251) 311362.






  • Museum Perjuangan Bogor

 Museum Perjuangan Museum perjuangan didirikan pada tahun 1957 sebagai tempat penyimpanan macam-macam senapan yang digunakan para perjuang kemerdekaan dan terdapat koleksi senapan yang merupakan hasil rampasan dari tentara jepang dan inggris












  • Museum Peta Bogor 

Museum peta Didirikan pada tahun 1996 oleh Yayasan Perjuangan Yanah Air, dan diresmikan oleh H. M. Soeharto (Presiden RI ke II).Didalamnya memuat 14 Diorama sebagai salah satu bentuk perwujudan dalam perjalanan proses pergerakan kebangsaan terjadi ketika pada tanggal 3 Oktober 1943 bertempat dibekas Kesatriaan tentara KNIL / Belanda, Pabaton Bogor.



  • Rancamaya Bogor

Rancamaya Dilokasi Wisata olah raga ini bukan hanya keindahannya saja, tetapi tentunya juga udara segar dan sehat.

Thursday 24 March 2011

Legenda Si Raja Batak

Legenda Si Raja Batak



Konon di atas langit (banua ginjang, nagori atas) adalah seekor ayam bernama Manuk Manuk Hulambujati (MMH) berbadan sebesar kupu-kupu besar, namun telurnya sebesar periuk tanah. MMH tidak mengerti bagaimana dia mengerami 3 butir telurnya yang demikian besar, sehingga ia bertanya kepada Mulajadi Na Bolon (Maha Pencipta) bagaimana caranya agar ketiga telur tsb menetas.

Mulajadi Na Bolon berkata, "Eramilah seperti biasa, telur itu akan menetas!" Dan ketika menetas, MMH sangat terkejut karena ia tidak mengenal ketiga makhluk yang keluar dari telur tsb. Kembali ia bertanya kepada Mulajadi Nabolon dan atas perintah Mulajadi Na Bolon, MMH memberi nama ketiga makhluk (manusia) tsb. Yang pertama lahir diberi nama TUAN BATARA GURU, yang kedua OMPU TUAN SORIPADA, dan yang ketiga OMPU TUAN MANGALABULAN, ketiganya adalah lelaki.

Setelah ketiga putranya dewasa, ia merasa bahwa mereka memerlukan seorang pendamping wanita. MMH kembali memohon dan Mulajadi Na Bolon mengirimkan 3 wanita cantik : SIBORU PAREME untuk istri Tuan Batara Guru, yang melahirkan 2 anak laki laki diberi nama TUAN SORI MUHAMMAD, dan DATU TANTAN DEBATA GURU MULIA dan 2 anak perempuan kembar bernama SIBORU SORBAJATI dan SIBORU DEAK PARUJAR. Anak kedua MMH, Tuan Soripada diberi istri bernama SIBORU PAROROT yang melahirkan anak laki-laki bernama TUAN SORIMANGARAJA sedangkan anak ketiga, Ompu Tuan Mangalabulan, diberi istri bernama SIBORU PANUTURI yang melahirkan TUAN DIPAMPAT TINGGI SABULAN.

Dari pasangan Ompu Tuan Soripada-Siboru Parorot, lahir anak ke-5 namun karena wujudnya seperti kadal, Ompu Tuan Soripada menghadap Mulajadi Na Bolon (Maha Pencipta). "Tidak apa apa, berilah nama SIRAJA ENDA ENDA," kata Mulajadi Na Bolon. Setelah anak-anak mereka dewasa, Ompu Tuan Soripada mendatangi abangnya, Tuan Batara Guru menanyakan bagaimana agar anak-anak mereka dikimpoikan.

"kimpoi dengan siapa? Anak perempuan saya mau dikimpoikan kepada laki-laki mana?" tanya Tuan Batara Guru.
"Bagaimana kalau putri abang SIBORU SORBAJATI dikimpoikan dengan anak saya Siraja Enda Enda. Mas kimpoi apapu akan kami penuhi, tetapi syaratnya putri abang yang mendatangi putra saya," kata Tuan Soripada agak kuatir, karena putranya berwujud kadal.

Akhirnya mereka sepakat. Pada waktu yang ditentukan Siboru Sorbajati mendatangai rumah Siraja Enda Enda dan sebelum masuk, dari luar ia bertanya apakah benar mereka dijodohkan. Siraja Enda Enda mengatakan benar, dan ia sangat gembira atas kedatangan calon istrinya. Dipersilakannya Siboru Sorbajati naik ke rumah. Namun betapa terperanjatnya Siboru Sorbajati karena lelaki calon suaminya itu ternyata berwujud kadal.

Dengan perasaan kecewa ia pulang mengadu kepada abangnya Datu Tantan Debata.
"Lebih baik saya mati daripada kimpoi dengan kadal," katanya terisak-isak.

"Jangan begitu adikku," kata Datu Tantan Debata. "Kami semua telah menyetujui bahwa itulah calon suamimu. Mas kimpoi yang sudah diterima ayah akan kita kembalikan 2 kali lipat jika kau menolak jadi istri Siraja Enda Enda."

Siboru Sorbajati tetap menolak. Namun karena terus-menerus dibujuk, akhirnya hatinya luluh tetap kepada ayahnya ia minta agar menggelar "gondang" karena ia ingin "manortor" (menari) semala suntuk.

Permintaan itu dipenuhi Tuan Batara Guru. Maka sepanjang malam, Siboru Sorbajati manortor di hadapan keluarganya.

Menjelang matahari terbit, tiba-tiba tariannya (tortor) mulai aneh, tiba-tiba ia melompat ke "para-para" dan dari sana ia melompat ke "bonggor" kemudian ke halaman dan yang mengejutkan tubuhnya mendadak tertancap ke dalam tanah dan hilang terkubur!

Keluarga Ompu Tuan Soripada amat terkejut mendengar calon menantunya hilang terkubur dan menuntut agar Keluarga Tuan Batara Guru memberikan putri ke-2 nya, Siboru Deak Parujar untuk Siraja Enda Enda.

Sama seperti Siboru Sorbajati, ia menolak keras. "Sorry ya, apa lagi saya," katanya. Namun karena didesak terus, ia akhirnya mengalah tetapi syaratnya orang tuanya harus menggelar "gondang" semalam suntuk karena ia ingin "manortor" juga. Sama dengan kakaknya, menjelang matahari terbit tortornya mulai aneh dan mendadak ia melompat ke halaman dan menghilang ke arah laut di benua tengah (Banua Tonga).

Di tengah laut ia digigit lumba-lumba dan binatang laut lainnya dan ketika burung layang-layang lewat, ia minta bantuan diberikan tanah untuk tempat berpijak.

Sayangnya, tanah yang dibawa burung layang-layang hancur karena digoncang NAGA PADOHA. Siboru Deak Parujar menemui Naga Padoha agar tidak menggoncang Banua Tonga.

"OK," katanya. "Sebenarnya aku tidak sengaja, kakiku rematik. Tolonglah sembuhkan."

Siboru Deak Parujar berhasil menyembuhkan dan kepada Mulajadi Na Bolon dia meminta alat pemasung untuk memasung Naga Padoha agar tidak mengganggu. Naga Padoha berhasil dipasung hingga ditimbun dengan tanah dan terbenam ke benua tengah (Banua Toru). Bila terjadi gempa, itu pertanda Naga Padoha sedang meronta di bawah sana.

Alkisah, Mulajadi Na Bolon menyuruh Siboru Deak Parujar kembali ke Benua Atas. Karena lebih senang tinggal di Banua Tonga (bumi), Mulajadi Na Bolon mengutus RAJA ODAP ODAP untuk menjadi suaminya dan mereka tinggal di SIANJUR MULA MULA di kaki gunung Pusuk Buhit.

Dari perkimpoian mereka lahir 2 anak kembar : RAJA IHAT MANISIA (laki-laki) dan BORU ITAM MANISIA (perempuan).

Tidak dijelaskan Raja Ihat Manisia kimpoi dengan siapa, ia mempunyai 3 anak laki laki : RAJA MIOK MIOK, PATUNDAL NA BEGU dan AJI LAPAS LAPAS. Raja Miok Miok tinggal di Sianjur Mula Mula, karena 2 saudaranya pergi merantau karena mereka berselisih paham.

Raja Miok Miok mempunyai anak laki-laki bernama ENGBANUA, dan 3 cucu dari Engbanua yaitu : RAJA UJUNG, RAJA BONANG BONANG dan RAJA JAU. Konon Raja Ujung menjadi leluhur orang Aceh dan Raja Jau menjadi leluhur orang Nias. Sedangkan Raja Bonang Bonang (anak ke-2) memiliki anak bernama RAJA TANTAN DEBATA, dan anak dari Tantan Debata inilah disebut SI RAJA BATAK, YANG MENJADI LELUHUR ORANG BATAK DAN BERDIAM DI SIANJUR MULA MULA DI KAKI GUNUNG PUSUK BUHIT!

10 Diktator Paling Terkenal dan Fenomenal di Dunia

10 Diktator Paling Terkenal dan Fenomenal di Dunia

1. RAMSES II / FIR’AUN (MESIR KUNO):

Untuk nomor satu, kami mengambil dari dua kitab suci (Al Quran dan Al Kitab). Memang sosok Firaun sangat special bagi siapapun. Terlebih kalau menyangkut keangkuhannya semasa era Nabi Musa AS. Bahkan ia dengan sombongnya mengaku sebagai Tuhan yang juga merupakan keturunan langsung dari Dewa Matahari. Apapun klaimnya tentang diri sendiri, Firaun akhirnya malah tewas tenggelam saat mengejar Nabi Musa AS bersama bala tentaranya di laut merah. Jasadnya kemudian diselamatkan oleh Tuhan YME, sesuai bunyi dalam ayat Al Quran, surat Yunus ayat 90 yang berbunyi: “Pada hari ini kami selamatkan badanmu, supaya kamu bisa jadi pelajaran bagi orang-orang sesudahmu di masa mendatang.”

2. ADOLF HITLER (JERMAN):

Salah satu sosok special sekaligus paling banyak diminati oleh masyarakat dunia. Lahir dari ayah seorang Yahudi, dimana setelah dewasa ia bertekad untuk memusnahkan bangsa Yahudi di Jerman melalui partai Nazi-nya. Namun setelah ia terjebak dan mendekati kekalahan, akhirnya ia memutuskan untuk bunuh diri bersama istrinya di sebuah ruang bawah tanah.

3. MEGATRON / GALVATRON (DECEPTICONS):

Kami melawak ya? Tidak, inilah merupakan satu-satunya diktator fiksi yang masuk dalam daftar kami. Majalah Wizard menempatkan ia sebagai diktator legendaris dunia di posisi 68. Segala kejahatannya akan sangat mengacaukan dan menyengsarakan rakyat seluruh dunia, jika seandainya ia ada di alam nyata. Syukurlah, ia cuma ada di dongeng…

4. SADDAM HUSSEIN (IRAK):

Kami akan mengambil referensi dari buku Sejarah Islam Dunia. Dalam buku tersebut, mungkin Saddam Hussein adalah seorang kepala negara Muslim yang suka membunuh rakyatnya sendiri. Perseteruan abadinya dengan Ayatollah Khomeini dari Iran di awal 1980-an hingga memunculkan krisis minyak dan Perang Teluk akibat ulahnya sendiri. Hancur lebur di 2003 setelah digempur pasukan PBB yang berada dibawah komando Amerika Serikat dan Arab Saudi, hingga akhirnya ia dieksekusi mati pada Idul Adha 2005.

5. BENITO MUSOLINI (ITALIA):

Inilah Italiano yang sukses lewat paham Fasisme-nya di Italia dan beberapa negara sahabatnya seperti Austria saat PD II lalu. Bersekongkol dengan Adolf Hitler, nyaris menundukan seluruh Eropa sebelum akhirnya dikalahkan oleh pasukan AS, hingga akhirnya Italia malah berbalik mendukung blok sekutu dan mengkhianati Jerman.

6. SLOBODAN MILOSEVIC (YUGOSLAVIA):

Diktator kejam asal Serbia ini telah membantai jutaan warga Muslim Kosovo. Ia juga sempat membumi hanguskan Bosnia Herzegovina dan membuat beberapa kejahatan internasional. Akhirnya ia dihukum mati oleh pengadilan internasional, dan menjadi catatan kelam bagi orang Yugoslavia ini.


7. SOEHARTO (INDONESIA):


Kami akui memang berlebih untuk mantan presiden RI kedua ini. Namun jujur saja, ketika era Soeharto berkuasa di Indonesia, semua unsur kebebasan sangat dibatasi oleh pria yang mengklaim diri sebagai Bapak Pembangunan ini. Bahkan parpol saja hanya dibatasi tiga buah, pers dilarang berbuat banyak, juga berbagai penculikan kepada para aktivis kebenaran, jika ada yang berani melawannya. Wafat di usia 86 tahun pada 27 Januari 2008 lalu.

8. JOSEPH STALIN (UNI SOVIET):

Pakar komunis Uni Soviet ini sukses membinasakan jutaan orang tidak berdosa demi penyatuan menjadi sebuah negara komunis super power bernama USSR. Sayangnya setelah ia wafat, cita-citanya yaitu membuat dunia menjadi komunis ini tidak kesampaian. USSR bubar di akhir 1990, dan kemudian warisannya hanya bisa dinikmati sekarang dengan nama Rusia.

9. HERMAN WILLEM DAENDELS (HINDIA BELANDA):

Inilah gubernur jenderal Belanda paling bengis ketika memerintah di Indonesia. Mengorbankan rakyat jelata demi pembangunan jalan raya pos Anyer-Panarukan yang kini kita bisa nikmati kalau pulang mudik ke kampong halaman. Ironisnya, mungkin ia jugalah yang mengajarkan korupsi untuk bangsa Indonesia. Ia rakus akan uang, sehingga projek pembangunan tersebut malah tersendat, dan kemudian dipanggil pulang ke Belanda dan digantikan oleh gubernur jenderal Janssens.


10. KAISAR HIROHITO (JEPANG):


Bagi sebagian orang, ia adalah aktor utama keterlibatan Jepang dalam PD II. Namun justru karena ulah ia sendiri, Jepang harus rela kehilangan dua kota, Hiroshima dan Nagasaki ketika di bom atom oleh sekutu. Akhirnya ia menyerah hanya beberapa hari sebelum Indonesia merdeka.
Nah semua diktator diatas bisa menjadi pelajaran sejarah berharga bagi kita semua agar tidak mengikuti tindakannya yang jauh dari unsur perdamaian. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Anda semua.

Senjata Tradisional Jepang

Senjata Tradisional Jepang

senjata tradisional jepang begitu banyak kita saksikan di televisi dan mungkin yg kita ketahui hanya samurai dan senjata rahasia mereka, tapi ternyata ada berbagai macam jenis senjata di jepang yang hingga kini masih digunakan dan terkenal lewat film2 dan komik jepang seperti naruto, satria baja hitam dan sebagainya.


katana
katana (刀) adalah pedang panjang jepang (daitō, 大刀), walaupun di jepang sendiri ini merujuk pada semua jenis pedang. Katana adalah kunyomi (sebutan jepang) dari bentuk kanji 刀; sedangkan onyomi (sebutan hanzi) karakter kanji tersebut adalah tō. Ia merujuk kepada pedang satu mata, melengkung yang khusus yang secara tradisi digunakan oleh samurai jepang.
Katana biasanya dipasangkan dengan wakizashi atau shōtō, bentuknya mirip tapi dibuat lebih pendek, keduanya dipakai oleh anggota kelas satria.



wakizashi
wakizashi (bahasa jepang: 脇差) adalah pedang jepang tradisional dengan panjang mata bilah antara 30 dan 60 sentimeter (antara 12 hingga 24 inci), serupa tetapi lebih pendek bila dibandingkan dengan katana yang sering dikenakan bersama-sama. Apabila dikenakan bersama, pasangan pedang ini dikenali sebagai daisho, yang apabila diterjemahkan secara harafiah sebagai "besar dan kecil"; "dai" atau besar untuk katana, dan "sho" untuk wakizashi.
Wakizashi digunakan sebagai senjata samurai apabila tidak ada katana. Apabila memasuki bangunan suci atau bangunan istana, samurai akan meninggalkan katananya pada para pengawal pada pintu masuk. Namun, wakizashi selalu tetap dibawa pada setiap waktu, dan dengan itu, ia menjadi senjata bagi samurai, serupa seperti penggunaan pistol bagi tentara.



naginata
naginata (なぎなた, 薙刀) adalah senjata kelas tombak yang secara tradisional digunakan di jepang oleh para anggota samurai. Sebuah naginata terdiri dari pegangan tongkat kayu dan golok melengkung pada ujungnya, senjata ini sama dengan yang dipegang oleh guan yu dalam sejarah china.
Ilmu beladiri yang menggunakan naginata disebut naginata-jutsu.